Jembatan Kelok 9 Sumatera Barat saat ini (2013)

Jembatan kelok 9 dari posisi tertinggi. Di sini sebenarnya dilarang berhenti.
Saat melakukan perjalanan dari Pekanbaru menuju Bukittinggi, kami melalui jembatan kelok 9 dimana saat tahun 2011 lalu jembatan kelok 9 belum jadi, namun saat ini telah dapat digunakan. Konstruksinya terlihat sangat kokoh membelah dua bukit. Jembatan ini digunakan dari ruas Pekanbaru ke Bukittinggi (satu arah), sedangkan untuk arah sebaliknya tetap menggunakan jalan kelok 9 yang lama (satu arah). Dengan digunakannya jembatan kelok 9 yang baru ini jelas sangat membantu kelancaran dan keselamatan pengendara karena ruas yang lama relatif sempit dengan belokan yang tajam sudah tidak mampu lagi menampung lalulintas yang semakin padat.



Dari Wikipedia, Kelok 9 atau Kelok Sembilan adalah ruas jalan berkelok yang terletak sekitar 30 km sebelah timur dari Kota Payakumbuh menuju Provinsi Riau termasuk didalamnya 6 buah Jembatan di Kelok 9 yang merupakan bagian dari proyek MP3EI. Jalan dan jembatan ini membentang sepanjang 300 meter di Jorong Aie Putiah, Nagari Sarilamak, Kecamatan Harau, Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat dan merupakan bagian dari ruas jalan penghubung Lintas Tengah Sumatera dan Pantai Timur Sumatera. Jalan ini memiliki tikungan yang tajam dan lebar sekitar 5 meter, berbatasan dengan jurang, dan diapit oleh dua perbukitan di antara dua cagar alam: Cagar Alam Air Putih dan Cagar Alam Harau.

Di sekitar Jalan Kelok 9 saat ini telah dibangun jembatan layang sepanjang 2,5 km. Jembatan ini membentang meliuk-liuk menyusuri dua dinding bukit terjal dengan tinggi tiang-tiang beton bervariasi mencapai 58 meter. Terhitung, jembatan ini enam kali menyeberangi bolak balik bukit. Jembatan ini mulai dibuka seminggu jelang lebaran untuk menunjang arus mudik.

Kami sempat mengambil foto lokasi jembatan kelok 9 ini. Bagi rekan2 traveller yang punya pengalaman menarik dengan kelok 9 ini, silahkan share yaa di kolom komentar.

Terimakasih bagi pembaca semua. Sampai jumpa lagi di tulisan mendatang.
Jembatan kelok 9 dari arah Pekanbaru

Jembatan kelok 9 dari arah pekanbaru


Di posisi tertinggi jembatan kelok 9

Di posisi tertinggi jembatan kelok 9

No comments:

Post a Comment

Wow Banten lama sekarang beda

Banten Lama adalah suatu kawasan situs yang merupakan sisa-sisa kejayaan dari Kerajaan Banten. Lokasinya berada di Serang dan dapat ditempuh...